Pelayanan si dalang merupakan layanan perizinan dan non perizinan yang diberikan kepada pelaku usaha langsung pada obyek pelayanan, sehingga mengurangi waktu tunggu selesainnya izin, memudahkan pemohon, pengurusannya lebih efektif dan efisien. dalam rangka menunjang pelaksanaan peraturan pemerintah No. 5 Tahun 2021 tentang pelayanan perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Pati melaksanakan fasilitas pelyanan perizinan dengan cara mendatangi pelaku usaha dari berbagai klaster usaha UMKM di wilayah Kabupaten Pati. sidalang merupakan salah satu dimensi terpenting untuk mendekatkan pelayanan langsung kepada masyarakat, memberikan kemudahan pada pelaku usaha khususnya dalam pendaftaran nomor induk berusaha ( NIB). Sidalang mempercepat proses perizinan bagi bidang usaha yang beresiko rendah dan skala usaha mikro kecil untuk masyarakat yang kurang paham teknologidalam mengakses Online Single Submission (OSS). mengingat investor dalam menanamkan modalnya selalu mempertimbangkan faktor-faktor ekonomi misalnya : selain faktor modal, teknologi, tenaga kerja, waktu, kemampuan pasar, persaingan, situasi politik, kepastian hukum dan faktor perizinan. semua hal tersebut merupakan penentu efektivitas, produksi dan efisiensi dalam berusaha. untuk mengantisipasi dan merealisasikan pelayanan yang menggairahkan bagi investor dan masyarakat yang mempunyai usaha, Pemerintah Daerah Kabupaten Pati harus mampu menciptakan suasana yang kondusif dan memberi kemudahan dalam bidang perizinan berusaha. rancangan dari program si dalang sendiri yaitu mempermudah masyarakat di daerah pedesaan yang masih belum mengenal teknologi kemudian tim dari DMPTSP mendatanginya kita juga memberikan sosialisasi mengenai pentingnya perizinan berusaha dan apa saja manfaat bagi usaha yang sudah mempunyai izin. bagi masyarakat yang belum mengerti mengenai cara mendaftarkan izin usaha di aplikasi Online Single Submission kita fasilitasi di tempat dan langsung bisa jadi izin usaha nya. untuk sasaran dari program sidalang ini yaitu semua UMKM yang berada jauh dari perkotaan sehingga tidak membuang waktu saat pengurusan izin usaha. program ini juga diharapkan dapat mendorong nilai realisasi investasi kabupaten pati agar perekonomian di daerah kabupaten pati bisa maju dan berkembang.